
Waingapu, Gaharu News.Com – Pimpinan Partai Pengusung Paket SEHATI mulai tiba di kota Waingapu untuk menghadiri Deklarasi Akbar Pasangan Bakal Calon Bupati Sumba Timur Periode 2021 – 2026 Kristofel Praing dan David Melo Wadu atau yang lebih dikenal dengan Paket SEHATI

Ketua DPD Partai Demokrat NTT Jeffri Riwu Kore yang ditemani Ibu Hilda Manafe Anggota DPD RI ketika di temui di Padatita Hotel, jeffri Riwu Kore mengatakan bahwa “Kita yakin pak kris bisa menang dan sebagai partai pendukung partai demokrat akan menggrerakan seluruh kader di Sumba timur untuk memenangkan Paket Sehati” ujar Jeffri Riwu Kore yang juga menjabat sebagai Walikota Kupang.
Jefri menambahkan bahwa Visi yang telah dipaparkan Pak Kris Praing ketika Fit and Propertest di Partai Partai Demokrat dalam rangka membangun Sumba Timur kedepan sangat bagus sekali, kondisi alam dan geografis sumba Timur yang kering butuh pemimpin yang visioner yang mampu membawa perubahan bagi sumba timur kedepan. Pungkas Ketua DPD Partai Demokrat NTT.

Sementara itu di Ketua DPD Partai Hanura NTT Refafi Gah yang di dampingi Sekretaris dan Pengurus DPD Partai Hanura NTT juga telah tiba dibandara Umbu Mehang Kunda yang dijemput Langsung Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Sumba Timur Yadar Pilangira dan Jajaran Pengurus DPC Partai Hanura Sumba Timur.
Sempat beristirahat sejenak dan bersantap siang bersama di kota Waingapu, Rombongan Partai Hanura Kembali Kebandara Umbu Mehang Kunda Untuk menjemput Wakil Ketua Umum Partai Hanura Bapak Benny Ramdhani yang akan ikut Hadir dalam Deklarasi Akbar Paket Sehati di Lapangan Prailiu Waingapu

Refafi Gah ketika diwawancarai media ini menjelaskan bahwa “kedatangan Pak Benny Ramdhani selaku Wakil Ketua Umum DPP Partai Hanura yang juga menjabat sebagai Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia merupakan bukti keseriusan Partai Hanura Untuk Memenangkan Paket SEHATI di Sumba Timur” ujar Refafi yang Juga Merupakan Wakil Ketua Komisi IV DPRD Provinsi NTT,

Beberapa Saat kemudian nampak rombongan yang menggunakan Pesawat Pribadi Herman Herry Ketua Komisi III DPR RI pun tiba dibandara Umbu Mehang Kunda, nampak Turun Dari Pesawat Bapak Herman Herry dan Juga Bapak Benny Ramdhani yang langsung disambut oleh Pasangan Bakal Calon Bupati Sumba Timur Kristofel Praing dan David Melo Wadu.
Selanjutnya rombongan langsung menuju ke Lambanapu dalam rangka Penerimaan Secara adat oleh keluarga Kris Praing.[gn/tim]