Press Release Kegiatan Donor Darah DPD LASKAR MUDA HANURA (LASMURA) NTT
Memperingati hari Toleransi International Tahun 2020, DPD LASKAR MUDA HANURA (LASMURA) NTT akan mengadakan kegiatan Donor Darah pada tanggal 16 November 2020 tepat pada hari peringatan Toleransi International, dimana tema dari kegiatan adalah “Setetes Darah Untuk Toleransi – Cerminan Hati Nurani”.
Peringatan hari Toleransi International tahun 2020 yang dilakukan oleh DPD LASMURA NTT oleh Ketua Indra Wahyudi Erwin Gah, Se, Msc dan Kepengurusan DPD LASMURA mau mendorong pesan-pesan toleransi dari Provinsi NTT untuk seluruh lapisan-lapisan masyarakat Indonesia yang akhir-akhir ini diterpa isu disintergrasi bangsa oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab dan mengganggu kehidupan social masyrakatnya.
Provinsi NTT yang dikenal akan toleransi masyarakatnya sebenarnya dapat menjadi contoh kerukunan bagi masyarakat luas dan Provinsi-provinsi lain, dan mau tidak mau NTT juga harus menjadi agen kerukunan dimana pesan-pesan tentang kerukunan dan persaudaraan harusnya terus digaungkan setiap saat.
DPD LASMURA NTT memilih peringatan Hari Toleransi International tahun 2020 dengan melaksanakan kegiatan Donor Darah sendiri bukan tanpa sebab, hal ini dikarenakan kepedulian LASMURA NTT akan kebutuhan darah di Kota Kupang yang menurun ketersedian darahnya di tengah-tengah pandemic Covid-19 dan darah sendiri merepresentasikan akan persaudaran karena darah yang di donorkan dapat digunakan oleh semua orang tanpa mengenal ras, suku, agama dan kepentingan politik.
Kegiatan donor darah yang dilakukan tanggal 16 November 2020 ini, bertempat di Kantor Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Fatululi (Depan Hotel Pelangi), dengan menargetkan 162 kantong yang akan disumbangkan, 162 adalah angka yang mencerminkan bulan, tanggal dan tahun penyelenggaran Hari Toleransi Internationa oleh LASMURA NTT Tahun 2020.
Sejauh ini DPD LASMURA NTT melalui panitia kegiatan telah mendistribusikan undangan untuk berpartisipasi pada kegiatan tersebut ke 30 Lembaga baik elemen partai Hanura yakni, DPP Hanura NTT, DPC Kota Kupang, DPC Kabupaten Kupang, Organisasi Sayap Partai Hanura DPP SRIKANDI dan DPP BRIGADIR juga ke lembaga-lembaga lain; TNI/POLRI, Dinas-dinas, Kampus, Ormas Pemuda dan Keagaaman, Komunitas-komunitas dan Organisasi Sayap Partai lainnya, disamping itu ada juga yang mendaftar secara pribadi untuk ikut terlibat dalam donor darah LASMURA.
Panitia kegiatan juga menyiapkan doorprize untuk para pendonor yang mendonorkan darahnya dan nantinya dengan elemen-elemen yang hadir pada pelaksanaan donor darah akan bersama-bersama menyerukan pesan-pesan toleransi dari NTT untuk Indonesia.
Ketua DPD LASMURA NTT juga sekaligus mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung pelaksanaan kegiatan ini dan berharap LASMURA NTT dapat menjadi mitra masyarakat yang terpercaya.
Nusa Terindah Toleransi (NTT) – Dari Indonesia Timur Pesan Kerukunan Muncul Seiring Terbitnya Matahari.
Kupang, 11 November 2020
DPD LASMURA NTT.