Livingston Ratu Kadja, PAN akan bekerja Ekstra Menangkan TRP – Hegi di Pilkada Sabu  Raijua

0
Livingston A. Ratu Kadja (kiri) dan Simon A. Dima (kanan) saat di kediaman Raja Sabu di Teni hawu- Sabu Raijua

Tennihau, Seba – Sabu Raijua. Partai Amanat Nasional akan bekerja ekstra dengan menggerakan seluruh kader dan simpatisan Partai PAN untuk memenangkan Paket Koalisi Rakyat, Paket  TRP – Hegi (Takem Radja Pono dan Herman Hegi Radja Haba) di Pilkada Sabu Raijua yang akan digelar pada tanggal 9 Desember 2020, hal itu dikatakan Livingston A.  Ratu Kadja Sekretaris DPD PAN Kota Kupang ketika diwawancarai media ini setelah acara Deklarasi Paket TRP – Hegi. Sabtu (05/09/20).

Menurut Livingston  “Sebelum menjatuhkan pilihan untuk mendukung Paket TRP – Hegi Partai Amanat Nasional telah melakukan studi Analisis Lapangan dengan mengirimkan tim untuk secara langsung mengambil sampel dengan mewawancarai masyarakat di  6 (enam) kecamatan  yang ada di Kabupaten Sabu Raijuai terkait dengan pesta rakyat yang akan digelar pada bulan desember nanti. dari hasil Studi Analisis tersebut ternyata masyarakat sabu Raijua sangat menginginkan sosok figure pemimpin  seperti Matade  (Marten Dira Tome) dan figure itu menurut masyarakat nampak pada diri pak Takem Radja Pono, maka dengan tanpa keraguan PAN memutuskan untuk Mendukung Penuh pak Takem Radja Pono dan pak Herman Hegi Radja Haba atau Paket TRP – Hegi  di Pilkada Sabu Raijua, mereka berdua adalah merupakan Paket yang diinginkan oleh masyarakat Sabu Raijua karena itu sangat pantas bila paket TRP – Hegi dideklarasikan sebagi Paket Koalisi Rakyat”  Ungkap Livingston A. Ratu Kadja yang adalah Anggota DPRD Kota Kupang.

“Pada pilkada 2019 yang lalu PAN memang tidak berhasil menempatkan wakilnya untuk duduk di DPRD Kab. Sabu Raijua, namun semenjak saat itu PAN di kabupaten Sabu Raijua sudah berbenah  dengan memperkuat struktur partai  mulai dari tingkat Desa, Tingkat  Kecamatan sampai pada tingkat Kabupaten, seluruh perangkat kekuatan PAN ini akan digerakan untuk memenangkan Paket TRP – Hegi Paket Koalisi Rakyat dan sebagai bukti keseriusan PAN dalam mendukung Paket Koalisi Rakyat, Saya (Livingston A. Ratu Kadja) dan pak Simon A. Dima yang berdarah Sabu Raijua dan saat ini berkarir sebagai Anggota DPRD Kota Kupang di tunjuk langsung oleh Ketua DPW PAN  Provinsi NTT Bpk. Awang Notoprawiro mewakili beliau untu memperkuat konsolidasi kader dan simpaitsan PAN di Kab. Sabu Raijua dalam memenangkan Paket TRP – Hegi, Paket Koalisi Rakyat dengan segala daya dan upaya yang dapat di usahakan” terang Livingston yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi PAN DPRD Kota Kupang.

Livingston menambahkan bahwa PAN sangat optimis Paket TRP – Hegi akan dapat memenangkan pilkada kabupaten Sabu Raijua “Kami yakin sekali pak Takem dan pak Herman akan memenangkan pilkada, keinginan masyarakat sudah sangat kuat dan tak terbendung lagi, antusiasme begitu tinggi, masyarakat suka rela mengumpulkan KTP nya untuk mendukung Paket TRP – Hegi, adik (@wartawan) lihat sendiri kehadiran  ribuan orang yang rela berpanas panasan tanpa dibayar saat deklarasi berlangsung dan berkonfoi bersama menuju kantor KPUD Sabu Raijua untuk mengantarkan pak Takem dan pak Herman untuk mendaftarkan diri, TRP – Hegi pasti Menang..!! Tegas Livingston Pria Keturunan Sabu Raijua yang tinggal di kupang di kelurahan Nunbaun Sabu Kecamatan Alak.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here