Apa Kabar Dengan Nasdem TTS? Melihat Kasus Yang Menjerat Kadernya, Mulai Dari Pemukulan Hingga Ramas Susu

0

Kupang-GaharuNews.com,- Ada apa dengan DPD Nasdem Kabupaten TTS? Partai Nasdem merupakan pemenang pemilu di Kabupaten TTS. Nasdem mampu memenangkan hati mayoritas masyarakat Kabupaten TTS dan berhak untuk kursi ketua DPRD TTS, usai meraih 6 kursi dalam pileg 2019.

Namun usai menjadi pemenang, satu persatu kader Nasdem justru terjerat kasus hukum. Mulai dari mantan Ketua Fraksi Nasdem, Hendrikus Babys, Anggota DPRD TTS, Jean Neonufa (mantan ketua DPRD TTS) hingga terbaru ketua DPD Nasdem Kabupaten TTS yang juga Wakil Bupati TTS, Jhony Army Konay. Ada Apa Dengan Nasdem TTS?

Melihat sejumlah kasus yang menjerat kadernya seharusnya ada evaluasi khusus yang dilakukan DPP maupun DPW terhadap DPD Nasdem Kabupaten TTS jika masih mau menjadi pemenang dalam Pemilu yang akan datang.

Pasalnya, kasus-kasus yang menjerat kader Nasdem tersebut menjadi sorotan masyarakat Kabupaten TTS. Mulai dugaan pemukulan hingga kasus meremas susu yang sempat menjerat Jean Neonufa.

Kasus-kasus yang menjerat kader Nasdem tentunya telah menggerus kepercayaan masyarakat terhadap Partai yang dinahkodai Surya Paloh tersebut. Sehingga evaluasi dan pembenahan wajib dilakukan jika Partai tersebut masih ingin menjadi pemenang di Kabupaten TTS.

Ketua DPW Nasdem Provinsi NTT, Raymundus Fernandez mengaku, baru mengikuti perkembangan kasus ketua DPD Nasdem TTS melalui pemberitaan di media. Pihaknya akan segera memanggil Ketua DPD TTS untuk minta klarifikasi atas kasus dugaan pemukulan tersebut.

” Saya baru mengikuti kasus tersebut melalui pemberitaan di media. Kita akan panggil ketua DPD TTS untuk meminta klarifikasi atas kasus tersebut,” ungkapnya.

Ketika ditanya apakah DPW akan melakukan evaluasi dan pembenahan terhadap DPD Nasdem TTS mengingat sudah tiga kader Nasdem yang terjerat kasus hukum, Raymundus mengaku, pihaknya untuk sementara fokus kepada kasus hukum yang menjerat ketua DPD Nasdem TTS.

“Kita fokus pada kasus yang sedang terjadi dulu,” tulisnya dalam pesan WhatsApp yang diterima media ini, Sabtu 5 Februari 2022 pagi. (Aries)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here